PENDIDIKAN BIOMEDIK DASAR BAGIAN 2

Pendidikan biomedik dasar adalah salah satu ilmu keperawatan yang menggunakan asas-asas pengetahuan dasar serta pengetahuan alam yang meliputi anatomi fisiologi, biologi, kimia, dan fisika) untuk menjelaskan fenomena hidup pada tingkat molekul, sel, maupun organ tubuh secara utuh. Pendidikan biomedik dasar merupakan landasan bekal dalam melaksanakan proses keperawatan. Hal ini berkaitan dengan letak, struktur, fungsi, serta cara kerja seluruh sistem tubuh yang menjelaskan perjalanan penyakit atau masalah keperawatan yang dihadapi klien. 

Buku Pendidikan biomedik dasar untuk Mahasiswa Keperawatan ini mengikuti arahan kurikulum terbaru tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Berisikan materi diantaranya genetika; biologi dan bioteknologi; struktur dan fungsi perkembangan organisme; reproduksi; imunologi; biokimia; metabolisme; metabolisme vitamin, mineral, dan air. Pembahasan dalam buku ini lengkap disertai dengan gambar-gambar yang ditujukan untuk membantu mahasiswa lebih memahami materi perkuliahan ilmu biomedik dasar.

Komentar